Penulis: Taka Media

TAKAMEDIA.ID, PENAJAM – Ketua Komisi II DPRD Penajam Paser Utara (PPU), Thohiron, mengungkapkan keprihatinannya terhadap kebijakan pemerintah yang menetapkan Harga Pembelian Pemerintah (HPP) gabah kering panen (GKP) sebesar Rp6.500 per kilogram. Ia mempertanyakan efektivitas kebijakan tersebut dalam jangka panjang dan dampaknya terhadap kesejahteraan petani lokal. “Kita lihat sistem itu bertahan berapa lama. Sekarang ini Bulog membeli harga gabah petani Rp6.500 per kg. Apakah kebijakan ini hanya sekadar meredam apatis masyarakat agar kembali menjadi petani?” ungkapnya, Thohiron menekankan bahwa fokus pemerintah seharusnya tidak hanya pada harga gabah semata, mengingat siklus tanam padi yang terbatas. “Kalau kemudian pemerintah hanya fokus kepada gabah…

Selengkapnya

TAKAMEDIA.ID, PENAJAM – Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) melalui Bagian Pembangunan Sekretariat Kabupaten PPU telah meluncurkan Aplikasi Sistem Informasi Laporan Terintegrasi atau Silat Pesut “E-Controlling” di Kantor Bupati PPU, Kamis, 10 April 2025. Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Kabupaten PPU, Nicko Herlambang, menjelaskan bahwa aplikasi ini merupakan pengembangan dari sistem yang telah ada di Kabupaten PPU. Aplikasi ini bertujuan untuk mengintegrasikan data dari Sistem Informasi Pemerintahan Daerah (SIPD) dan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP). “Tujuan utama dari integrasi data ini adalah untuk memastikan jalannya pembangunan daerah dapat terpantau dengan baik. Khususnya, perencanaan pembangunan fisik di lapangan dapat…

Selengkapnya

TAKAMEDIA, PENAJAM – Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Mudyat Noor menghadiri pisah sambut Kapolres PPU dari AKBP Supriyanto kepada AKBP Andreas Alek Danantara yang digelar di Aula Lantai I Kantor Bupati PPU, Rabu malam, (09/04/2025). Pisah sambut ini menjadi momentum yang indah dan penuh makna, bukan hanya sebagai pergantian jabatan, namun juga sebagai tanda kesinambungan pengabdian kepada masyarakat, bangsa, dan negara. Dalam sambutannya Bupati PPU Mudyat Noor menyampaikan terima kasih kepada AKBP Supriyanto  atas capaian, kerja sama, dan dedikasi serta peran aktifnya di lingkungan masyarakat selma menjabat sebagai Kapolres PPU. “Saya, atas nama pribadi, pemerintah daerah, dan masyarakat Kabupaten Penajam…

Selengkapnya

TAKAMEDIA, PENAJAM – Wakil Bupati Penajam Paser Utara (PPU),  Abdul Waris Muin meninjau sejumlah titik yang menjadi lokasi eks banjir beberapa hari terakhir di kilometer 02 Kelurahan Penajam, Kabupaten PPU, Senin, (17/3/2025). Dalam kegiatan ini Waris Muin didampingi Sekretaris Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten PPU, Muhammad Ali,  Kepala Dinas Perijinan Kabupaten PPU, Nurlaila dan sejumlah pejabat terkait lainnya. Dalam kunjungannya tersebut Wakil Bupati PPU Waris Muin menyoroti sejumlah pengembangan perumahan  di wilayah tersebut yang diduga belum memiliki Analisis mengenai dampak lingkungan (Amdal) dan disinyalir menjadi salah satu penyebab terjadinya banjir di pemukiman warga. “Pengembang perumahan silahkan, tetapi…

Selengkapnya

TAKAMEDIA.ID, PENAJAM – Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) memiliki peran yang sangat penting dalam mendukung masyarakat setempat. Hal ini disampaikan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Pemkab PPU Tohar, saat menghadiri Malam Pentas Seni dan UMKM di Alun-alun Penajam pada Sabtu (22/2/2025) malam. Menurutnya, kehadiran instansi tersebut menjadi sangat prioritas ketika masyarakat membutuhkan bantuan kemanusiaan. “Maka dari itu, andaikan seluruh kegiatan yang dilakukan rekan-rekan di Dinas Sosial ini didasari dengan niat dan ikhlas, Insya Allah separuh kaki kita sudah ada di surga,” kata Tohar. Salah satu contoh, ketika Dinsos PPU melaksanakan fungsi dalam rangka penanganan orang dengan gangguan jiwa…

Selengkapnya

TAKAMEDIA.ID, PENAJAM – Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) memastikan segera melakukan tindak lanjut dalam rangka mendukung percepatan program prioritas Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia, yaitu Makan Bergizi Gratis (MBG) di wilayah Benua Taka. Perihal ini ditegaskan Sekretaris Daerah (Sekda) PPU, Tohar usai mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) dalam rangka pembahasan program MBG yang digelar di Pendopo Odah Etam, Rumah Jabatan Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) Samarinda, Senin, (10/2/2025). Kegiatan ini dihadiri  Deputi Bidang Sistem dan Tata Kelola Badan Gizi Nasional (BGN), Tigor Pangaribuan, Penjabat (Pj) Gubernur Kaltim, Akmal Malik, Sekretaris Provinsi (Sekprov) Kaltim, Sri Wahyuni, unsur Forkopimda Kaltim, perwakilan kabupaten/kota…

Selengkapnya

TAKAMEDIA.ID, BALIKPAPAN – PT Pertamina Hulu Indonesia (PHI) bersama anak perusahaan dan afiliasinya di lingkungan Subholding Upstream Regional 3 telah menanam 118.463 pohon sepanjang tahun 2024. Aksi nyata ini merupakan wujud komitmen Perusahaan terhadap mitigasi perubahan iklim melalui upaya pelestarian ekosistem hutan dan pesisir sesuai dengan kebijakan keberlanjutan Pertamina serta mendukung pencapaian target net zero emmision di 2060. Manager Communication Relations & CID PHI, Dony Indrawan menjelaskan bahwa kegiatan penanaman bibit pohon ini merupakan wujud tanggung jawab sosial dan lingkungan Perusahaan atau Corporate Social Responsibility (CSR). “Kegiatan penanaman pohon dimaksudkan untuk mendukung peningkatan kemandirian masyarakat selaras dengan pencapaian tujuan-tujuan pembangunan…

Selengkapnya

TAKAMEDIA.ID, PENAJAM – Gedung sarana dan prasarana pendukung layanan kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sepaku resmi dioperasikan oleh Penjabat (Pj) Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Zainal Arifin, Selasa (4/2/2025) sore. Peresmian gedung C yang memiliki empat lantai ini dimulai sejak awal 2024 dan kini telah selesai tahap pembangunannya. Acara peresmian ditandai dengan pemotongan pita dan penandatanganan prasasti sebagai simbol mulai digunakannya sarana dan prasarana untuk pemenuhan kebutuhan kesehatan masyarakat di wilayah Kecamatan Sepaku. Pj. Bupati Zainal Arifin dalam kesempatan ini mengucapkan rasa syukur dan terima kasih kepada pihak terkait, termasuk Dinas Kesehatan Kabupaten PPU serta pihak-pihak lainnya, atas…

Selengkapnya

TAKAMEDIA.ID, PENAJAM – Penjabat (Pj) Bupati Penajam Paser Utara (PPU), Zainal Arifin, menyampaikan sambutan pada Rapat Paripurna DPRD dalam rangka penyampaian laporan panitia khusus (Pansus) DPRD terhadap tiga Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Kabupaten PPU yang diusulkan oleh pemerintah daerah, serta tiga Raperda inisiatif DPRD, Selasa (4/2/2025). Dalam sambutannya, Pj Bupati PPU Zainal Arifin menyampaikan bahwa pelaksanaan paripurna tersebut merupakan bagian dari prosedur pembentukan produk hukum peraturan daerah pada tahap persetujuan bersama Raperda antara Pemerintah Daerah dan DPRD PPU. “Seperti kita ketahui bahwa beberapa waktu lalu Pemerintah Daerah maupun DPRD telah menyelesaikan tahapan pembahasan atas  enam Raperda, terdiri dari  lima Raperda…

Selengkapnya

TAKAMEDIA.ID. PENAJAM – Reforma Agraria adalah mandat yang diberikan oleh pemerintah pusat kepada Badan Bank Tanah, sebagaimana tertuang dalam PP Nomor 64 Tahun 2021. Dalam peraturan tersebut, disebutkan bahwa Badan Bank Tanah wajib menyediakan minimal 30 persen dari tanah yang diperuntukkan bagi reforma agraria. Hingga saat ini, ada tiga wilayah dengan Hak Pengelolaan Lahan (HPL) yang telah dialokasikan untuk reforma agraria oleh Badan Bank Tanah, yaitu Penajam Paser Utara (PPU), Kalimantan Timur seluas 1.873 Ha; Cianjur, Jawa Barat seluas 203 Ha; dan Poso, Sulawesi Tengah seluas 1.550 Ha. Saat ini, reforma agraria di atas HPL Badan Bank Tanah di PPU…

Selengkapnya