TAKAMEDIA.ID, PENAJAM – Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) melalui Bagian Pembangunan Sekretariat Kabupaten PPU telah meluncurkan Aplikasi Sistem Informasi Laporan Terintegrasi atau Silat Pesut “E-Controlling” di Kantor Bupati PPU, Kamis, 10 April 2025.
Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Kabupaten PPU, Nicko Herlambang, menjelaskan bahwa aplikasi ini merupakan pengembangan dari sistem yang telah ada di Kabupaten PPU. Aplikasi ini bertujuan untuk mengintegrasikan data dari Sistem Informasi Pemerintahan Daerah (SIPD) dan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP).
“Tujuan utama dari integrasi data ini adalah untuk memastikan jalannya pembangunan daerah dapat terpantau dengan baik. Khususnya, perencanaan pembangunan fisik di lapangan dapat dipantau sejak awal, sehingga pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan Bupati dapat memonitor progres pembangunan secara lebih efektif melalui aplikasi ini,” ujar Nicko Herlambang setelah kegiatan peluncuran.
Nicko juga menambahkan, aplikasi ini berfungsi untuk memastikan likuiditas keuangan daerah tetap terjaga dengan baik, dengan mengoptimalkan serapan anggaran dan memantau masalah yang muncul di lapangan.
Dalam sambutannya yang dibacakan oleh Nicko Herlambang, Bupati PPU mengharapkan bahwa aplikasi Silat Pesut “E-Controlling” yang berbasis website ini dapat meningkatkan efektivitas pelaporan pelaksanaan kegiatan daerah. Aplikasi ini juga memungkinkan integrasi data dengan PAGU SIPD dan Data RUP pada SIRUP LKPP, yang akan mempermudah proses pemantauan kegiatan serta memastikan terlaksananya kinerja yang optimal, efektif, dan efisien.
“Harapannya, aplikasi ini juga akan mendorong seluruh SKPD untuk lebih kompetitif dalam memaksimalkan progres serapan anggaran masing-masing, sehingga seluruh anggaran dapat terserap secara maksimal dan efektif, sesuai dengan peruntukannya, demi mewujudkan peningkatan pelayanan dan pembangunan daerah di PPU,” jelasnya.
Nicko Herlambang juga mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam pengembangan aplikasi ini, termasuk para penggagas, Tim Tenaga Ahli, Tim Adbang, serta seluruh admin SKPD yang akan menjadi user dan operator untuk memastikan keberlangsungan aplikasi ini. (Red)